Pages

Monday, December 31, 2012

5 Hantu terseram di Indonesia

Ini lima hantu terseram persi saya di Indonesia. bagai mana dengan anda ?.

1.      Pocong

sumber gambar google
Pocong adalah sesosok hantu yang dikatakan jiwa orang mati terperangkap dalam tubuh mereka sendiri. Pocong seperti mayat orang islam. Yaitu seperti mayat  ditutupi kain putih. Menurut kepercayaan asli, jiwa orang mati akan tinggal di bumi selama 40 hari setelah kematiannya. Jika ikatan pada kepala, badan dan kaki tidak dilepaskan selama 40 hari, tubuh melompat keluar dari kubur untuk memperingatkan orang-orang bahwa jiwanya membutuhkan pertolongan. Setelah ikatan dilepaskan, jiwanya akan meninggalkan bumi dan tidak pernah muncul lagi. Karena ikatan di bawah kaki, pocong tidak bisa berjalan.
Hal ini menyebabkan pocong melompat jalan dengan cara melompat.


2.      Kuntilana

sumber gambar google
Hantu yang dipercaya berasal dari perempuan hamil yang meninggal dunia karena melahirkan dan anak tersebut belum sempat lahir. Kuntilanak digambarkan sebagai wanita cantik berambut panjang dan berbaju panjang warna putih. Dalam cerita rakyat, sosok kuntilanak digambarkan dalam bentuk wanita cantik. Kuntilanak senang meneror penduduk kampung untuk menuntut balas. Kuntilanak sewaktu muncul selalu diiringi wangi bunga kemboja.




3.      Sundel bolong

sumber gambar google
Sundel bolong ini hapir sama dengan kunti lanak, dalam mitos digambarkar dia sebagai wanita berambut panjang dan bergaun panjang warna putih dan digambarkan pula terdapat bentukan lubang atau bolong dibagian punggung yang sedikit tertutup rambut panjangnya sehingga organ-organ tubuh bagian perut terlihat. Dimitoskan, sundel bolong mati karena ia diperkosa dan melahirkan anaknya dari dalam kubur. Biasanya sundel bolong juga diceritakan suka mengambil bayi-bayi yang baru saja dilahirkan.





4.      Genderuwo

sumber gambar google
Genderuwa adalah mitos jawa tentang sejenis bangsa jin atau makhluk halus yang berwujud manusia mirip kera yang bertubuh besar dan kekar dengan warna kulit hitam kemerahan, tubuhnya ditutupi rambut lebat yang tumbuh di sekujur tubuh. Genderuwo dikenal paling banyak dalam masyarakat di Pulau Jawa, IndonesiaTempat kegemarannya adalah batu berair, bangunan tua, pohon besar yang teduh atau sudut-sudut yang sepi dan gelap.




5.      Jenglot

sumber gambar google
Jenglot adalah figur berbentuk manusia yang berukuran kecil (sekitar 10 -17 cm), berkulit gelap dengan tekstur kasar (seperti mumi), berwajah seperti tengkorak dan bertaring mencuat, serta memiliki rambut dan kuku yang panjang. Jenglot ditemukan di beberapa wilayah di nusantara. Jenglot dipercaya memiliki kekuatan mistis dan memakan darah manusia. Masyarakat Indonesia meyakini jenglot sebagai makhluk yang memiliki kekuatan mistik dan dapat mengundang bencana.








sumber : www.wikipedia.org 

1 comment:

  1. wah ternyata mamin blog ini sama ma gua. saya juga paling takut ama pocong.. tak tau kenapa...

    ReplyDelete